Partai NasDem Aceh Jaya Daftarkan 20 Caleg ke KIP, Yusdi : Target 4 Kursi Pemilu 2024

Aceh Jaya, NET8I.CO – Pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) atau bakal calon anggota DPRK Aceh Jaya, Jum’at (12/5/2023) sore, baru ada dua partai politik yang mendaftar, sementara Partai NasDem menjadi Partai Ketiga yang mendaftarkan Calegnya ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat di Calang.

Partai NasDem menjadi ‘tamu’ ketiga ke KIP Aceh Jaya dalam menerima pendaftaran para bacaleg untuk pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Para rombongan Berjumlah kurang lebih 30 Armada dan juga dangan tim pengamanan langsung oleh Pasukan Baret GPND Melakukan konvoi mengelilingi Kota Calang.

Usai shalat Jum’at rombongan melakukan konvoi, setelah itu rombongan Partai NasDem langsung mendatangi KIP dan menyerahkan berkas pendaftaran yang diterima langsung oleh Ketua KIP Aceh Jaya yang didampingi Komisioner KIP lainnya.

Ia juga mengatakan, bahwa setiap partai politik agar dapat mempercepat pendaftaran bacaleg ke KIP Aceh Jaya dikarenakan batas akhir pendaftaran tersebut tinggal beberapa hari lagi.
Pungkas Ketua KIP Aceh Jaya Marsuneh

Sementara itu, Ketua Partai NasDem Aceh Jaya, H. Yusdi. SE menyebutkan, jumlah caleg yang didaftarkan ada 20 orang yang siap bertarung pada Pileg 2024 mendatang.

“Kami menargetkan setiap daerah pemilihan (dapil) minimal ada satu kursi,” Karna Ini merupakan Pondasi Awal untuk ikut terlibat dalam Pengambilan kebijakan Daerah guna tercapainya perubahan yang lebih baik kedepan tutup H. Yusdi. SE.**

vvvv