PPPK Formasi Adminkes Bondowoso, Profesional Panselda Dipertaruhkan Dalam Penambahan Nilai Afirmasi

Bondowoso, NET88.CO

Pemkab Bondowoso membuka penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) Tahun anggaran 2022 untuk tenaga kesehatan.

Sementara untuk formasi PPPK untuk tenaga kesehatan dengan total alokasi formasi 150 formasi, dimana salah satunya adalah jabatan ahli pertama – administrator kesehatan dengan unit penempatan Dinas Kesehatan Bondowoso dengan jumlah alokasi formasi sebanyak 12 (dua belas) PPPK.

Sedangkan untuk tahapan sendiri telah dilaksanakan dan berikut tahapannya :

Berdasarkan data yang diterima Redaksi NET88, telah keluar hasil quick count tes PPPK Formasi Adminkes (Tanpa Nilai Afirmasi). Sebanyak 30 peserta telah dinyatakan lolos dan 3 peserta tidak lolos PG.

Dengan kebutuhan 12 tenaga Adminkes otomatis dari 30 peserta akan dilakukan tahapan berikutnya dengan memasukkan hasil afirmasi.

Hasil afirmasi ditentukan dengan mengacu kepada Peraturan Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan No. HK.01.03/F/2268/2022 Pasal 14 ayat 2 :

Dari nara sumber yang minta namanya dirahasiakan dari hasil quick count tes PPPK Formasi Adminkes (Tanpa Nilai Afirmasi) mengharapkan keprofesionalan Panselda dalam melakukan Verifikasi dan Validasi penambahan Nilai sehingga sesuai dengan aturan yang ada serta tidak adanya diskriminasi.

Penulis : Juned

vvvv