Berita  

Masyarakat Simeulue Minta Kepala ULP PLN Sinabang Bertanggung jawab

Simeulue, NET88.CO – Sungguh sangat disayangkan puluhan ribu masyarakat di kabupaten Simeulue terpaksa berbuka puasa dan sahur dalam gelap, termasuk juga ibadah dan aktifitas lainnya akibat pemadaman listrik setiap hari di wilayah itu. Sabtu, 15 April 2023.

Ketua Persatuan Anggota BPD Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kabupaten Simeulue, Alis Anizar, sangat menyayangkan hal itu. “Seharusnya masalah PLN di Simeulue sudah selesai dari dulu, sekarang negara sudah merdeka. Kok sepertinya di Simeulue ini belum”. Ucapnya.

Masyarakat merasa bingung dengan keadaan PLN di Simeulue saat ini. Pada waktu-waktu ibadah tertentu di bulan Ramadhan lampu PLN terus bermasalah. Jikapun pemadaman itu disebabkan adanya mesin pembangkit yang rusak seperti yang disampaikan pihak ULP PLN Sinabang, bisa saja itu terjadi akibat kelalaian PLN Sinabang dalam pengoperasian, dalam hal ini kata Alis Anizar, maka Kepala ULP PLN Sinabang lah yang bertanggung jawab.

Lanjut Alis, Ia menilai kepala ULP PLN Sinabang saat ini, Syahrul tidak bisa dipercaya untuk memimpin perusahaan listrik negara area Simeulue. “Sudah pemadaman listrik setiap hari, waktunya pun tidak sesuai dengan yang ada di jadwal pemadaman. Aneh…”. kesalnya.

Seharusnya pihak PLN memberikan pelayanan prima dan maksimal apalagi di bulan ramadhan. Ia berharap kepada pihak-pihak terkait Jangan tutup mata dengan keadaan saat ini. Warga sudah mulai geram.

“Ini Pulau Pak (Kepala PLN-red), kalaupun mesinya rusak terus, dicarikan solusi dong untuk masyarakat. Minimal berikan dulu lampu emergency kepada seluruh masyarakat supaya warga tidak dalam kegelapan saat beribadah”. Kata Alis Anizar.**

vvvv