LSM LSAKP Soroti Dugaan Korupsi Dana Desa Banjar Tabulu Kec. Camplong Sampang

Sampang, NET88.CO – Realisasi Dana Desa Di Dusun Montor Desa Banjar Tabulu Kecamatan Camplong Kab. Sampang TA. 2022 diduga Mark Up Anggaran dan banyak penyimpangan. Pembangunan fisik Rabat Beton,TPT dan GG Plat dengan nilai anggaran sebesar Rp.352.675.400,- dikerjakan asal jadi dan tidak sesuai dengan Standart SNI. Rabat Beton tersebut tidak terdapat batu koral dan besi, TPT dan GG Plat tidak ada spesifikasinya di Prasasti, sehingga patut diduga pihak Pemdes Banjar Tabulu mengambil keuntungan untuk memperkaya diri sendiri dengan me- Mark Up Laporan Pertanggung Jawaban TA. 2022 di desa tersebut.

Perbuatan Pemdes tersebut diduga mengandung unsur Tindak Pidana Korupsi,dikarenakan Menurut “Pasal 2 ayat (1) Undang -Undang Nomor 31 Tahun 1999 : Setiap orang yang secara melawan hukum melakukan perbuatan memperkaya diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi yang dapat merugikan keuangan negara atau perekonornian negara, dipidana dengan pidana penjara seumur hidup atau pidana penjara paling singkat 4 (empat) tahun dan paling lama 20 (dua puluh) tahun”.


Pantauan media dilapangan pekerjaan tersebut sudah retak dan mengalami kerusakan diberbagai sisi,warga setempat Ach mengatakan bahwa memang pekerjaan rabat beton tersebut tidak dilakukan dengan profesional serta hanya ditumpuki pasir dan ditaburi semen lalu diaduk ditempat kemudian diratakan secara manual, Ach juga merasa Program Dana Desa (DD) yang semestinya di manfaat kan untuk kemajuan desa justru minim pengawasan dari dinas terkait.

Sementara PJ Banjar tabulu kec.camplong ketika dikonfirmasi terkait masalah tersebut via whatsapp di angkat anak kecil,demi mendapat informasi yang berimbang esok harinya PJ kembali di hubungi namun masih sama anak kecil yang mengangkat meski dihari dan jam kerja aktif,belum diketahui apakah sengaja menghindar atau apa maksud dari PJ Banjar Tabulu Abd.Rohim tersebut.

QMenindak lanjuti temuan tersebut LSM LSAKP akan mengambil tindakan tegas terkait dugaan Mark Up serta dugaan memperkaya diri pada realisasi dana desa TA 2022 Desa Banjar Tabulu secara global kepada aparat penegak hukum secepat nya.(FitdrI)